SUPERVISI KABID KB BADAN KBP3A KAB. KUKAR
KE KECAMATAN LOA KULU
Loa Kulu, Kepala Bidang KB (Ibu Hj.Zaifah.N) berserta rombongan (Bp. Budi dan Ibu Yusi) kamis (26/2) melakukan kegiatan supervisi dan monitoring ke kecamatan Loa Kulu. kegiatan ini bertujuan untuk melihat serta mengetahui apa saja kendala-kendala yang mungkin ditemukan petugas dilapangan, selain me-refresh kembali format catatan, register dan kartu (C/R/K) yang menjadi bahan laporan petugas kepada atasannya.
Dalam sambutannya Hj.Zaifah menginformasikan tentang format yang digunakan telah berubah yaitu dari 10 ke 13. "mulai tahun 2015 ini format laporan hendaknya menggunakan format 13 sebagai contoh F/II/KB/13 sedangkan F/II/KB/10 tidak digunakan lagi" kata beliau.
Selain kepada Petugas lapangan ronbongan juga mengunjungi salah satu Klinik/Faskes KB serta Bidan Praktek Swasta yang ada di Loa kulu, hal ini tentunya mendapat respon positif dari petugas dan para Bidan agar dapat meningkatkan komitmen serta kerjasama dibidang KB kedepan.
Kegiatan tersebut diikuti/dihadiri oleh seluruh petugas Lapangan Keluarga Berencana serta Koordinator PKB/PLKB kecamatan Loa kulu (St.Mu'asanah).
"kami sangat berterima kasih atas kunjungan Ibu dan kami harapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kinerja serta pencapaian target dari apa yang diharapkan" kata salah seorang PLKB.